Penuh Haru, Masyarakat Harau Meneteskan Air Mata dalam Pelepasan Dan Perpisahan Mahasiswa KKN ISI Padang Panjang

Redaksi
By -
0

 


MatapublikNusantara.com, Limapuluh Kota Sebanyak 17 Mahasiswa ISI Padang Panjang melakukan KKN(Kuliah Kerja Nyata) Di Jorong Harau Nagari Harau Sejak Bulan Juli lalu. 


Malam ini merupakan malam puncak kegiatan selama 30 hari di Nagari Harau, banyak momen yang di rasakan baik itu Mahasiswa begitupun dengan Masyarakat yang merasa sudah sangat dekat. 


Acara pelepasan sekaligus perpisahan ini dihadiri oleh Wali Nagari Harau, Syukriandi, Sekretaris Nagari Harau, Rahma Fitri, dan Dosen DPL KKN ISI Padang Panjang, Novina Yeni Fatrina. Serta ratusan masyarakat Kenagarian Harau. 


Wali Nagari Harau, Sukriandi dalam sambutanya mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Dosen  DPL  yang sudah menitipkan Anak KKN di Nagari Harau, dan berharap kedepannya Hubungan Nagari  Harau dan ISI Padang Panjang terus berlanjut. 


"Semoga hubungan ISI Padang panjang dan  Nagari Harau terus berlanjut,"ujarnya (19/08/2024). 



Meski dalam keadaan turun hujan namun, tak mengurangi arti kegiatan pelepasan sekaligus perpisahan tersebut. 


Disaat yang sama, Novina Yeni Fatrina, selaku dosen pembimbing Mahasiswa KKN juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemerintah Nagari Harau dan Masyarakat, yang telah menerima Mahasiswanya untuk melakukan Kuliah Kerja Nyata Di Nagari  Harau. 


"Kami berharap dengan hadirnya kami disini dapat diterapkan Nagari Harau dan kegiatan ini bisa berlanjut,"tuturnya.


Selanjutnya acara pelepasan sekaligus perpisahan ini di iringi lagu perpisahan, sehingga membuat suasana hujan menjadi tambah sedih dan meneteskan air mata terutama anak-anak dan ibu-ibuk yang sudah akrab dengan Mahasiswa selama mereka berbakti di Nagari Harau. 


Semoga acara pelepasan dan perpisahan ini bukan akhir dari pertemuan masyarakat dan mahasiswa KKN. Masyarakat berharap kepada Mahasiswa untuk terus berkunjung ke Nagari Harau. 


"Kami berharap Mahasiswa ISI tetap Berkunjung Meski bukan Lagi Kuliah Kerja Nyata," harap Ketua Pemuda Jorong Harau Fahrenjani Rahmedi. 


Berikut nama Mahasiswa ISI Padang Panjang :

1 Gilang Angesta Bekti Wibowo

2 Monica Antoni

3 Siti Aisya

4 Ramadhan Awal

5 Persaoran Dame sampe Tua

6 Maharani Saputri

7 Azizal Azmi

8 Mifthahatul Hilmi

9 Husnul Fikri

10 Amanda Keisa Nabila

11 Soeryadarma Isman

12 Jhorgi Sehandika

13 Hady Hilmy

14 Yeni Marlina 

15 Addila Wahyuni

16 Kurnia Cahya Rani

17 Emel



(Fajri.M) 

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)